Alloh
subhanahu wata'ala, Rabb semesta alam menjadikan bumi beserta isinya
tunduk pada-Nya. Semua ciptaan_Nya bertasbih dan memuji_Nya terkecuali iblis
dan bala tentaranya laknatulloh yang sombong. Iblis tak henti-hentinya
menghasut dan membujuk manusia agar menjadi temannya di neraka dan tatkala
sampai pada perkara hisab maka iblis berlepas diri. Kita berlindung dari
tipudaya iblis & bala tentaranya. Semoga kita termasuk hamba yang
mendaptkan rahmat_Nya sehingga kita bisa masuk surga dan terbebas dari adzab
neraka...aamiin.
Saudari
ku, Ketika hendak melangka keluar, kita dapati langit mendung. Kitapun ragu
apakah akan turun hujan ataukah tidak. Sliweran
itu muncul, meruntuhkan keyakinan, bimbang dan bingung. Sliweran itu datangnya dari syaithon.
Jika akan melangkah meskipun mendung tak jadi masalah jika kita sudah
mempersipakan diri dan mengatisipasi dengan keadaan yang mungkin akan terjadi.
Kalupun terkena air hujan maka tidak akan basah kuyup karena memakai payung. Yang terpenting apa yang menjadi tujuan
tercapai...tak perduli dengan hambatan yang ditemui... jika kita memang memiliki
keyakinan yang kuat.
Jika kita ragu dan memutuskan untuk tidak keluar maka tujuan tidak tercapai dan
jika tercapai maka kita telah kehilangan kesempatan
dan telah terlambat dalam meraih tujuan. Kesempatan takkan datang
untuk ke dua kali, jika datang untuk kedua kali maka itu adalah keberuntungan
hidup. Ambilah...jangan disia-siakan selagi mempunyainya.
Apa yang ada dibenak kita belum tentu benar, itu hanya tinjauan dari sisi
manusia. Ketika hendak melakukan sesuatu maka memohonlah kepada Alloh dan
bertawakallah, jika sudah bulat tekad maka laksanakan dengan mengharap pahala
dari Alloh.
Melangkahlah dengan keyakinan, jangan ragu-ragu...yakinlah akan pertolongan Alloh. Dia senantaisa mengabulkan
doa hambaNya selagia hamba memohon kepada Alloh...yakinlah
semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:
Posting Komentar